Pameran kendaraan modifikasi bertajuk The Elite Showcase hadir kembali tahun ini. Berlangsung selama dua hari (18-19 Mei 2024), gelaran tahunan ini dijadwalkan berlangsung di ICE BSD, Tangerang, tepatnya Hall 9 dan Hall 10.

Bakal ada ratusan unit mobil modifikasi yang mejeng di gelaran tersebut. Namun untuk tahun ini, pertama kalinya showcase motor akan bergabung dengan showcase mobil.

“Karena minat yang tinggi dari para pengguna kendaraan roda dua, kami tambahkan porsinya. Kalau tahun lalu hanya ada di selasar, kini masuk di dalam bareng mobil,” kata Riswan Rudiansyah, Chief Operating Officer The Elite Indonesia, di sela-sela sesi konferensi pers di Jakarta (10/05/2024).

Disebutkan bahwa The Elite Showcase 2024 akan diramaikan oleh 247 mobil modifikasi. Lalu ditambah 70 motor dan 39 unit display yang diboyong oleh tenant maupun sponsor.

Tak hanya itu, sejumlah bintang tamu kenamaan juga turut meramaikan acara tahunan tersebut. Seperti Rifat Sungkar, Kenji Sumino, Lawrence Ojas, Hana Burton, Caroline Park dan Arisa Mizuhara.

Dibuat dengan tujuan memajukan industri otomotif Tanah Air, ajang ini akan menampilkan sesi mingling. Diharapkan terjadi interaksi langsung antara pengunjung dengan para peserta maupun tenant.

The Elite Showcase 2024 juga mendapat dukungan dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) Mobility. Sehingga menjadi bukti bahwa adanya pengakuan dari salah satu badan otomotif resmi di Indonesia.

“Komunitas pencinta otomotif dibentuk tidak hanya sebagai ajang kumpul-kumpul semata. The Elite Showcase merupakan bukti lain dari nilai positif keberadaan komunitas otomotif Tanah Air,” sambung Gatot Mulyartho, Chief Executive Officer The Elite Indonesia.

Tiket masuk The Elite Showcase 2024 sudah mulai bisa dipesan melalui akun sosial media mereka. HTM-nya Rp 100 ribu/hari.