Kedatangan Nakai-san kali ini bukan kali pertama hadir ke Tanah Air, Tōzoku merupakan RWB ke-11 di Indonesia

Perihal atap terbuka di Porsche 964 RWB Indonesia, itu baru yang pertama

Melihat paduan warna Bahama Yellow dengan bodykit RWB yang telah terpasang sebagian amatlah sempurna, apalagi pas dicoba fitting velgnya. Cocok banget!

Pada saat istirahat makan siang, kami dapat kabar bahwa Nakai-san mengalami keracunan makanan saat mengerjakan RWB di Kamboja. Oleh karena itu, terdapat bekas infusan pada tangan kanannya akibat diinfus vitamin saat istirahat makan siang di Engine Plus. Dedikasi yang tinggi dari seorang Nakai-san tidak membuat ia berhenti mengerjakan Porsche RWB berturut-turut pada lintas benua

Pada penghujung acara hari pertama, proses pemasangan bodykit RWB diakhiri dengan finishing bodykit. Lihainya, tangan Nakai-san “melukiskan” sealant pada celah antar bodykit.

Hari kedua telah tiba. Akhirnya Nakai-san berganti baju menjadi berwarna hitam, namun tidak dengan celana dan juga sendalnya. Nakai-san masih memakai celana bermotif gajah juga sendal selop

Melihat dari setelan pakaian Nakai-san, membuat kami berpikir bahwa sebenarnya fungsi sebenarnya dari pakaian adalah pakaian yang nyaman, bisa enak dipake buat bekerja, atau istilahnya adalah pakaian yang PW alias Posisi Wueenakk. Sesuai dengan paham kami, bahwa setelan mobil yang keren itu adalah setelan yang mementingkan style atau gaya, namun tidak melupakan aspek function atau fungsi dari mobil tersebut

Kalau bisa nontonin Nakai-san dari deket tuh rasanya seneng. Penonton juga pada seneng lihatnya

Pas udah ngerasa capek, istirahat sebentar, minum air kelapa, bakar satu batang Winston lagi. Hidup itu simple sebenernya!

Kalau udah ngerasa cukup istirahatnya, lanjut lagi kerja. Disiplin orang Jepang perihal waktu memang ketat, mereka gak kenal namanya leha-leha sambil kerja

Istirahat makan siang kali ini Nakai-san kembali diinfus agar tetap bugar

Sama seperti Porsche RWB lainnya di luar sana, Nakai-san menempatkan logo Idlers sebagai tire stencil pada ban Tōzoku. Idlers merupakan laga balapan endurance amatir selama 12 jam di Jepang, biasanya balapan ini diselenggarakan di Sirkuit Motegi

Velg terpasang, waktunya final fitment inspection oleh Nakai-san.

===================================

Data Mods :

  • Full Refresh Engine by Engine Plus Motorsport
  • Bahama Yellow Color
  • Elephant Racing Bearing, Ball Joint, Knuckle, Camber Plate, Bushing
  • Bilstein RSR Coilover
  • Front tyre : Michelin Pilot Sport 4 255/35/18
  • Rear tyre : Michelin Pilot Sport 4 295/30/18
  • Wheels : Work Meister S1 3 Piece R18 (Front 10j, Rear 11.5j)