Lagi-lagi DeepEnd ngubek-ngubek DFSK. Nggak pake bosan. Sekarang kami mau lihat DFSK Glory i-Auto. Dengar-dengar, fiturnya canggih, modern dan futuristik. Masih di kelas sport utility vehicle (SUV).

DFSK Glory i-Auto hadir di segmen Mid-large SUV. Hendak menyapa konsumen dewasa yang sudah berkeluarga dan mengidamkan teknologi-teknologi canggih untuk bisa menunjang berbagai kegiatannya sehari-hari maupun ketika bepergian bersama keluarga.

“Jangan pernah bilang, mobil Cina ini biasa saja.”

“Kami menghadirkan babak baru sebuah SUV yang lebih canggih, modern, dan futuristik dengan fitur-fitur melampaui kendaraan-kendaraan di kelasnya. DFSK Glory i-Auto bisa menjadi jawaban bagi konsumen kami yang melek teknologi dan membutuhkan konektivitas tinggi untuk menunjang berbagai kegiatan, baik aktivitas sehari-hari ataupun ketika bepergian bersama keluarga,” ungkap Permata Islam, Marketing General Manager PT Sokonindo Automobile.

“Terbongkar sudah. Mengapa Glory i-Auto ini beraksi di GIIAS 2019.”

Terbongkar sudah. Mengapa Glory i-Auto ini beraksi di GIIAS 2019. Jangan pernah bilang, mobil Cina ini biasa saja. Mobil di Indonesia akan makin beragam, akan makin memanjakan pembeli, dan DeepEnd percaya kastemer kita makin cerdas dan memahami kebutuhan mereka sebenarnya.

Secara keseluruhan DFSK Glory i-Auto hadir dengan gaya yang baru serta fitur paling lengkap untuk jajaran kendaraan DFSK. Ini yang menjadi gambaran ke depan, mengapa DeepEnd yakin pada produk Cina. Kalau bukan hambatan persaingan bisnis, DeepEnd yakin mobil Cina akan merajai pasar mobil dunia.

“Glory i-Auto akan hadir sebagai flagship model (model paling tinggi) yang ditawarkan oleh DFSK untuk memenuhi kebutuhan mobilitas pasar Indonesia yang majemuk.”

Boleh dibilang, ke depannya, Glory i-Auto akan hadir sebagai flagship model (model paling tinggi) yang ditawarkan oleh DFSK untuk memenuhi kebutuhan mobilitas pasar Indonesia yang majemuk. Fitur canggih i-Talk dengan perintah suara. Sebuah kemampuan Voice Command yang boleh jadi aka memberikan kedekatan secara emosional bagi pengemudi dan kendaraan.

            Berderet fitur pintar untuk memudahkan berkendara, seperti 360 Degrees Surround View Camera yang bisa memberikan kemudahan saat melihat area sekitar kendaraan. Atau new LED Headlights with Auto Lights yang hidup secara otomatis saat kondisi gelap. Dan masih banyak lagi. Bahkan performanya kuat dengan teknologi turbocharger.

Penasaran? Tunggu di artikel selanjutnya, DeepEnd akan bahas Glory i-Auto dengan lengkap! Just wait in few hours.