Tesla Model 3 dikenal sebagai mobil listrik yang cukup modern dan sporty saat ini, desain bodi yang dinamis dengan garis lekuk untuk memaksimalkan aerodinamik. Saat ini, Tesla Model 3 ini seolah melenggang sendirian tanpa kompetitor sebagai mobil listrik harian, walau kini ada beberapa merek mulai hadir. Tetapi Tesla tetap menjadi mobil listrik impian bagi para penggemar mobil dunia.

Berbeda bagi sebuah bengkel tuner Unplugged Performance asal California, Amerika Serikat, berani melakukan modifikasi bodi Tesla Model 3. Tampilan mobil menjadi lebih sporty dan gahar, terkenal sebagai mobil listrik, dengan desain yang cukup sporty. Mobil ini hadir dengan lekuk bodi yang dinamis. Tampang depannya pun sudah cukup sporty. Unplugged Performance memberi sebutan mobil ini sebagai Tesla Model 3 Ascension R.

Secara tampilan memang cukup banyak yang berubah dari mobil ini, mulai dari bagian warna bodinya. Tesla Model 3 Ascension R ini menggunakan bodi berkelir abu-abu, berpadu dengan aksen putih dan merah. Selain warna bodi, tampilan mobil ini juga semakin sporty. Berkat aksesori-aksesori yang menempel di mobil ini, seperti misalnya di bagian moncongnya. Bumper depan mobil ini tampil dengan lebih sporty dengan kehadiran splitter berbahan serat karbon, di bagian bawah bumpernya. Selain terlihat sporty, kehadiran splitter juga berfungsi untuk aerodinamika mobil ini.

Bagian sampingnya juga tidak kalah keren dengan side skirt berdesain tajam. Sementara velg menggunakan ukuran 20″ dibalut ban Michelin Cup 2.

Velg terbuat dari bahan alumunium berkekuatan tinggi dan ringan, menggunakan bahan yang sama seperti pada pelek Koenigsegg dan Lamborghini. Sementara sistem pengeremannya menggunakan kaliper besar dengan 6 piston.

Suspensi menggunakan coilover, membuat ketinggian mobil menjadi lebih pendek dan kestabilan meningkat.

Bagian belakangnya hadir dengan bumper model sporty, lengkap dengan perangkat diffuser, untuk mengatur aliran angin dari kolong mobil. Selain itu juga sudah terdapat sayap belakang berukuran cukup besar. Kedua aksesori dari Unpluged ini ternyata juga menggunakan bahan serat karbon, agar lebih ringan dan kuat.

Dengan stop lamp model gelap. Untuk bagian interiornya, Unplugged juga sudah menyiapkan komponen modifikasi. Berupa jok model bucket seat ala mobil balap. Selain itu, untuk urusan keamanan juga hadir harness berstandar balap.

Soal jantung pacunya, Unplugged tidak melakukan perubahan apapun. Standarnya Tesla Model 3 tipe Performance menggunakan jantung pacu motor elektrik yang dapat menyemburkan tenaga maksimal 450 dk dan torsi 640 Nm. Mobil elektrik ini juga mampu berakselerasi dari 0-100 kpj dalam 3,2 detik, kecepatan maksimal yang dapat diraih adalah 260 kpj.

Harga modifikasi Tesla Model 3 dengan bodi kit ini, dibanderol USD 35.000. Atau jika dirupiahkan menjadi sekitar Rp 490 juta. Diluar dari harga mobilnya. Proses pembuatannya pun memakan waktu 4-8 minggu, tergantung spesifikasinya.