Bulan Maret 2021 menjadi bulan yang cukup membahagiakan bagi orang yang ingin membeli mobil baru. Pasalnya, pemerintah baru saja menetapkan kebebasan PPnBM (Pajak Penambahan Nilai Barang Mewah).

Total ada 21 mobil yang dijual di Indonesia yang terdampak peraturan ini karena telah memenuhi beberapa syarat seperti kubikasi mesin, status produksi, dan kandungan komponen lokal. Salah satu dari 21 mobil tersebut adalah Wuling Confero.

“Kami menyambut baik kebijakan relaksasi PPnBM yang dicanangkan oleh pemerintah dan berlaku pada salah satu lini produk MPV kami, seri Confero. Kami yakin bahwa langkah ini akan semakin mempermudah calon konsumen dalam memiliki produk Wuling sehingga roda perekonomian dapat kembali bertumbuh guna pemulihan perekonomian nasional,” ujar Nathan Sun, Vice President Wuling Motors.

Adapun rincian pengurangan harga Wuling Confero adalah:

  • Rp 8.500.000 untuk Confero DB
  • Rp 10.000.000 untuk Confero S type C MT
  • Rp 11.000.000 untuk Confero S type L MT
  • Rp 11.500.000 untuk Confero S type L ACT

Jika belum puas, masih ada promo lagi yang diberikan Wuling agar kepemilikan mobil Wuling semakin mudah, yaitu program ‘Lebih Ringan Beli Sekarang’ yang juga mempengaruhi harga seri Almaz dan seri Cortez, berlaku untuk pembelian tunai maupun kredit.

Selain itu, ada juga program ‘New Excitement’ dengan menyajikan beragam promo seperti bebas biaya perawatan selama 4 tahun atau 50.000km (mana yang tercapai terlebih dahulu) dan uang muka yang ringan untuk seri Confero, serta gratis asuransi selama masa tenor bagi seri Cortez dan Almaz Smart Enjoy yang didukung oleh Wuling Finance. Tentunya dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

“Kami berharap dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan ini dapat membantu konsumen untuk memenuhi kebutuhan mobilitas bersama lini produk Wuling. Segera manfaatkan kesempatan ini untuk miliki produk Wuling pilihan dengan harga dan promo yang menarik,” tutup Nathan Sun.