Warna biru seringkali diasosiasikan dengan warna yang kalem, tidak mengancam, dan secara psikologi sebagai warna yang memberikan rasa tenang dan rileks. Mungkin bisa diasosiasikan juga seperti melihat laut dari pinggir pantai yang indah.

Namun bagaimana jika warna biru tersebut diaplikasikan pada sebuah mobil performa tinggi dengan tenaga 900 Hp? Sebut saja Brabus Rocket 900. Rasanya seperti melihat badai di lautan.

Karena itu adalah hal yang baru saja dilakukan Brabus dengan perilisan perdana Brabus Rocket 900 Deep Blue yang memang terinspirasi dari lautan.

Brabus Rocket 900 memiliki aspek “1-Second Wow” khas Brabus, apalagi dengan komponen aerodinamika “WIDESTAR” yang sudah menjadi ciri khas utama Brabus Rocket yang berbasis dari Mercedes-Benz G-Wagon.

Tampilan ini di back-up oleh mesin 4.500cc Bi-Turbo yang bisa melajukan mobil besar ini dari 0 ke 100 Km/h hanya dalam 3.7 detik saja. Saking bertenaganya, kecepatan maksimalnya dibatasi sampai 280 km/h “saja”, bergantung pada opsi tertentu serta pemilihan ban.

Ciri khas dari Brabus lainnya adalah penggunaan velg forged Brabus Monoblock Z ”Platinum Edition” 24 inci, velg dengan proses manufaktur mutakhir dan sentuhan akhir “Signature Black” eksklusif memastikan tampilan yang jelas dan menunjukkan kekuatan maksimum.

Untuk tandem bersama warna biru gelap ini, dipilih warna “Slate Gray” untuk interiornya dengan detail yang sempurna, lengkap dengan quilting dan perforasi BRABUS “Seashell Diamond” khusus yang diterapkan dengan presisi tepat di seluruh kabin termasuk kursi, elemen trim, dan lantai yang juga dilapisi kulit terbaik.

Mobil ini pun bisa mulai dipesan sekarang. Penasaran? Mau? Tenang saja, Indonesia kan memiliki legenda Brabus, yaitu Brabus Alron Group yang sudah menangani Brabus di Indonesia sejak lama.

Coba kontak-kontak BRABUS Alron Group @brabusbyalrongroup dengan telpon 082130009999. Temukan fakta menarik tentang BRABUS.