BMW bersiap membuka bab baru dalam evolusi kendaraan listriknya lewat BMW iX3 Long Wheelbase. Model ini akan menjalani world premiere di Beijing Auto Show 2026, sebelum dipasarkan pada paruh kedua tahun ini. Dikembangkan khusus untuk pasar Tiongkok, iX3 Long Wheelbase bukan sekadar versi panjang dari iX3, melainkan representasi arah baru BMW dalam membaca kebutuhan pasar premium modern.
Sebagai SAV listrik long-wheelbase pertama berbasis arsitektur Neue Klasse, iX3 Long Wheelbase menempatkan kenyamanan dan kelapangan sebagai prioritas, tanpa melepaskan identitas berkendara BMW. Jarak sumbu roda diperpanjang hingga 108 mm, memberikan ruang kaki belakang yang jauh lebih lega. Hal ini menjadikannya atribut krusial bagi konsumen premium di China dan Asia.
Meski dimensinya bertambah, proporsi kendaraan tetap terjaga. BMW secara sadar menghindari kesan “dipanjangkan paksa”. Siluetnya tetap seimbang, garis bodi bersih, dan karakter Sports Activity Vehicle tetap terasa utuh.
Pengaturan sasis dan suspensi dikembangkan khusus untuk pasar China, menyesuaikan karakter jalan perkotaan yang padat hingga kebutuhan perjalanan jarak jauh. Fokusnya jelas: kenyamanan tinggi, stabilitas matang, dan rasa percaya diri di balik kemudi.
BMW iX3 Long Wheelbase ditujukan bukan hanya sebagai alat transportasi, tetapi sebagai ruang bergerak, tenang, cerdas, dan efisien. Inilah interpretasi baru SAV listrik BMW, yang membaca ruang sebagai kemewahan utama. ![]()
