Asyik ya lihat S212 ini. T-model bermakna touring, atau dengan nama lain wagon (station wagon, estate, combi). Gayanya sudah disempurnakan, efisien dan kinerja ramah lingkungan.
Dengan ujung depan baru, bumper yang didesain ulang, dan tampilan samping, wagon ini berada di kelas mewah, menyusupkan teknologi cerdas dengan gaya yang unggul. Kepunyaan Fandy Harjatno ini lini Avantgarde yang menggabungkan area depan dengan lebih sporty.
Walau lampu depan telah didesain ulang, dan menampilkan teknologi LED, namun masih menjaga tampilan ‘mata empat’ yang mendefinisikan E-Class. Fiturnya semakin canggih. Terdapat sistem start-stop Eco, Hands-Free Access boot-lid system, Collision Prevention Assist, Attention Assist dan sistem Distronic Plus dengan Steering Assist.
Tapi di Indonesia, semua itu adalah ‘garnish’ bagi pemodifikasi.
Yang benar -benar mereka inginkan adalah menikmati bentuk 2 box memanjangnya itu. Diceperkan, dicelup dan diberikan porsi material yang padat pada bagian bawah bodi, namun masih mendekati karakter dan handling asli mobilnya.
Seperti pendapat Fandy akan si putih ini. “Yang cakep dari mobilnya adalah bentuk wagonnya dari belakang, jadi agak berisi pantat mobil,” ujar pengusaha baja ini. Fakta bahwa, “Audio standar bawaannya sudah sangat enak buat didengerin dan karena seri wagonnya dalemnya jadi luas pandangannya kalo pas nyetir,” membuat Fandy akhirnya fokus di area undercarriage dan eksterior untuk memaksimalkan tampang barunya.
Konsep modifikasinya fokus membuat mobil nyaman dan tak ribet. Air sus jadi umbrella tools. Komponen ini menjadi pusat perhatian dan centrum of tuning. Air sus harus gampang dioperasikan, dan mudah mengubah penampilan.
Wagon tidak memisahkan ruang bagasi dan kabin. Maka, AccuAir Endo CVT jadi solusi. Kompresor sama valvenya jadi satu di dalam sebuah tangki. Sehingga suara kompresor saat menyala, tidak akan mengagetkan seluruh isi penumpang. Walhasil, tidak mengurangi kenyamanan berkendara.
Selanjutnya, penggunaan velg lebar optimal. Diameter SV2 Forged cukup di 19 inci. Namun lebarnya dibuat muscle. Di depan 10.5 inci, di belakang 12 inci. Tipe SV Rin ini padat pada bagian bawah, dilihat dari depan, samping maupun belakang. Celah fender ke roda mepet, hampir lengket ke Toyo DRB 235/35ZR19 dan Toyo T1R 275/30ZR19.
Customized forged performance wheels ini bukan saja dari speknya special order, namun juga dari segi model centernya. Bahkan finishingnya juga on demand, dengan fully brushed.
Ini tugas enteng tapi tricky bagi Rosy Bayu Muktie. Orang Jogja ini sudah biasa menjadi project leader, meliputi konsepsi, supervisi dan evaluasi prosesi modifikasi. Selanjutnya ia memastikan big brake kit AMG 355 6 pot dan 355 4 pot untuk kaliper depan-belakang. Peredam kejut menggunakan L&T coilover yang dikawinkan dengan balon air sus. Ini paduan kenyamanan. “Coilovernya kita ukur berpatokan bobot mobil, include penumpang dan beban. As shocknya diorder yang sanggup menopang berat total mobilnya,” ucap Rosy.
Camber tidak terlalu rebah, diikuti setingan toe-caster, semuanya direka ulang. Sekali lagi, tujuannya sesuai fungsi sebagai mobil keluarga, plus bisa ikutan car meet up. Agar tak was-was dikendarai, tapi fitment harus dapet dan bodi masih terlihat natural walaupun fender sudah diradius fender. Sehingga tak heran, bila kita nyemplak numpang di wagon ini, dari dalam kabin masih tetap terasa seperti mobil standar.
Sedangkan di luar, stylenya sudah dressed-up. Mobilnya berbasis Avantgarde, sehingga body kitnya sudah ciamik, hanya disentuh sedikit saja dengan penambahan front lips, splitter kanan-kiri, diffuser dan pamungkasnya dilengkapi tail pipe AMG.
Workshop:
Project leader: Rosy @rosybayumuktie
Air sus & wheels: YM Autowheels @ymautowheels
Radius & painting: Laris Auto Body Work @larisautobodywork
Undercarriage: Laris Understeel @larisundersteel
Fiber & carbon set up: Arek Fiber @arekfiber
Data Mods:
SV2 Forged SV Rin wheels 19x(10.5+12) inches, Toyo DRB front tyres 235/35ZR19, Toyo T1R rear tyres 275/30ZR19, front BBK AMG 355 6 pot, rear BBK AMG 355 4 pot, L&T coilover on bags, AccuAir Endo CVT + E Level, custom camber-toe-caster, custom carbon front lips, custom carbon splitter, custom carbon diffuser, AMG tail pipe