Sejak pertama kali DFSK memperkenalkan DFSK Glory I-Auto, salah satu fitur yang paling digencarkan oleh DFSK adalah fitur voice control yang dinamakan I-Talk yang dapat mengatur berbagai sistem pada mobil hanya dengan suara pengemudi.
Fitur semacam I-Talk ini sendiri merupakan fitur yang tersedia pada mobil-mobil premium. Namun, hanya ada di DFSK Glory I-Auto pada kelasnya.
Fitur ini sendiri dikembangkan agar sesuai dengan logat lidah orang Indonesia yang berbeda-beda dan variatif agar fitur ini menjadi fungsional dan lebih responsif terhadap kata-kata yang dilontarkan.
“Fitur i-Talk yang disematkan di DFSK Glory i-AUTO untuk pasar Indonesia sudah dikembangkan sedemikian rupa oleh tim R&D DFSK agar benar-benar sesuai dengan karakteristik kebutuhan serta dialek Bahasa Inggris konsumen di Indonesia. Pengembangan ini menjadi salah satu bentuk tanggung jawab kami dalam menghadirkan sebuah fitur yang responsif, inovatif, dan adaptif terhadap kebiasaan-kebiasaan konsumen di Indonesia, sehingga bisa menghasilkan sebuah perjalanan yang aman, nyaman, dan menyenangkan setiap saat,” ungkap Technical Manager PT Sokonindo Automobile, Sugiartono.
Selain itu, karena fitur ini hanya menggunakan suara, tentunya bisa menjadi sebuah fitur keselamatan karena pengemudi tidak perlu memalingkan matanya ataupun menggerakkan tangannya sehingga bisa terus berkonsentrasi mengemudi.
Dengan kata lain, fitur ini seperti memiliki asisten pribadi di kursi penumpang untuk mengatur segala sesuatu.
Untuk menggunakannya pun sangat mudah, cukup katakan “Hi Glory”, maka I-Talk akan siap menerima 100 perintah suara yang tersambung dengan phone connection, voice navigation, media command, car feature voice control, sampai connectivity.
“Kemampuan fitur perintah suara i-Talk yang disematkan di DFSK Glory i-AUTO menjadi bentuk inovasi kami dalam meningkatkan kualitas perjalanan, baik dari segi keamanan sampai kenyaman berkendara. Semua ini sesuai dengan semangat ‘All for Customers’ yang DFSK usung dalam memberikan solusi mobilitas bagi seluruh konsumen dimanapun berada,” tambah Sugiartono.
Konsumenbisa menikamti fitur ini pada DFSK Glory i-AUTO dengan harga yang berbanderol Rp329.699.000 (on the road DKI Jakarta) di seluruh jaringan resmi yang tersebar di Indonesia.
Selain itu, untuk pembelian hingga 28 Desember 2020, konsumen akan mendapatkan penawaran menarik dari Year End Promo berupa cicilan ringan Rp4 jutaan, dan berkesempatan pula mendapatkan sejumlah hadiah langsung mulai dari karpet mobil, LED TV, atau uang elektronik (syarat dan ketentuan berlaku).