Awal tahun sering sekali diawali dengan berbagai promo, diskon, dan hal yang berkaitan dengan pengurangan harga sebagai salah satu bentuk perayaan. Namun, Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia sepertinya menganggap hal tersebut belum cukup.
Karena pada bulan Januari 2021 ini, MMKSI kembali merilis edisi terbatas Pajero Sport untuk memenuhi antusiasme masyarakat Indonesia. Pajero Sport edisi terbatas tersebut adalah Pajero Sport Dakar Ultimate 4×2 Rockford Fosgate Edition dan Pajero Sport Dakar 4×2 Rockford Fosgate Edition.
Sesuai dengan namanya, audio merupakan aspek yang diunggulkan dari kedua mobil ini. Audionya dijuluki powerful entertainment dengan speaker depan dan belakang mengadopsi sistem 2 way terdiri dari tweeter dan mid bass, juga subwoofer yang diracik oleh Rockford Fosgate.
Tentunya selain audio, aspek exterior mobil ini juga mengalami perubahan agar terlihat beda dan eksklusif, tidak seperti Pajero Sport lainnya. Tetapi, meskipun keduanya mengusung tema Rockford Fosgate, keduanya tampil sedikit berbeda dibandingkan satu sama lain.
Pada Pajero Sport Dakar Ultimate 4×2 Rockford Fosgate Edition contohnya yang tampil dengan sentuhan aksesoris sporty dengan front rear corner garnish, side garnish, rear corner garnish, over fender, special emblem dari Rockford Fosgate, tambahan spare tire cover,dan hood emblem.
Sementara itu Pajero Sport Dakar 4×2 Rockford Fosgate Edition hadir dengan warna putih. Tipe ini juga mendapatkan tambahan berupa front rear corner garnish, side garnish, rear corner garnish, over fender yang berwarna hitam, spesial emblem dari Rockford Fosgate, tambahan spare tire cover, dan hood emblem.
Masuk ke dalam kabin, tipe Dakar Ultimate 4×2 Rockford Fosgate Edition menggunakan perpaduan antara warna beige dan hitam. Sedangkan Dakar Rockford Fosgate Edition menggunakan warna full black.
Kedua mobil ini sendiri sudah bisa dibeli melalui seluruh jaringan dealer resmi Mitsubishi Motors di Indonesia.
Pajero Sport Dakar Ultimate 4×2 Rockford Fosgate Edition ini dipasarkan dengan harga on the road (Jakarta) Rp 609,000,000,- dan Pajero Sport Dakar 4×2 Rockford Fosgate Edition dihargai sebesar Rp 568,000,000,-.