Mitsubishi selalu dikenal dengan dunia rally,  banyak mobil mereka yang unggul dalam bidang tersebut. Mulai dari rally seperti WRC, sampai rally yang sangat keras, yaitu Paris Dakar.

DNA ini tentunya diharapkan terus terbawa ke lini kendaraan Mitsubishi lainnya, tidak terkecuali Mitsubishi New Xpander.

Namun, hal ini terbukti. Mitsubishi Xpander nyatanya masih memiliki DNA rally. Ingat, Rifat Sungkar bahkan turun balap reli dengan Xpander yang dimodifikasi habis-habisan, yaitu Xpander AP4.

Ternyata, Xpander standar pun masih memiliki kapabilitas pengendalian yang tinggi, seperti yang dicoba oleh legenda reli Paris Dakar, Hiroshi Masuoka.

Pada video yang berjudul “New Xpander Top Class Stability!”, Hiroshi Masuoka mengendarai New XPANDER di area test drive spesial yang telah dipersiapkan untuk menunjukan kemampuan istimewa dari mobil tersebut.

Adapun beberapa rintangan yang dilalui adalah:

Mengemudi di atas gundukan

Masuoka mengemudikan New XPANDER di atas gundukan setinggi 1 meter dengan mudah. Terlihat bahwa New XPANDER menawarkan approach angle yang cukup di bawah bumper depan, ground clearance di bawah bodi mobil dan departure angle di bawah bumper belakang.

Cambering

di sini kondisi mobil dikemudikan miring ke samping. Secara teknis ini disebut cambering. Bahkan, dengan satu ban mengambang dari tanah, terlihat kekakuan yang tinggi dari struktur bodi New XPANDER yang memberikan stabilitas dan handling. Bahkan, pada permukaan jalan yang sangat tidak stabil, tiga rodanya dengan kuat mencengkram permukaan.

Mogul Driving

Mogul Driving adalah kondisi dimana pengemudi berkendara di atas permukaan yang sangat tidak rata. Ayunan suspensi New XPANDER membuat roda banyak bergerak ke atas dan ke bawah, namun mobil tidak terlalu miring ke kedua sisi. Ini membantu penumpang yang tidak biasa berkendara dengan mobil dengan kemungkinan yang lebih kecil untuk mabuk kendaraan

Lolos Dari Kondisi Terjebak

Video menunjukan bagaimana New XPANDER lolos dari kondisi ban yang selip. Ban bagian depan kini diposisikan pada roller, untuk mendemonstrasikan kendaraan dalam kondisi selip. Mobil ini memiliki sebuah mekanisme meloloskan diri pada waktu mobil terjebak, seperti dalam kondisi gundukan atau lumpur dalam. Menggunakan sebuah sistem pengendalian traksi yang secara elektronis menghentikan selip dengan cara menginjak pedal gas, hingga Anda dapat lolos. Fitur yang dapat diandalkan seperti ini menawarkan manfaat yang besar ketika Anda sedang berada dalam situasi serupa.

Mendaki Tanjakan Curam

Pada video New XPANDER dikendarai pada kemiringan yang curam, dan ban depan mencengkram kokoh permukaan dan melaju tanpa adanya kondisi ban selip. Selain itu, transmisi CVT baru ini menggunakan kecepatan mesin yang paling efisien dan jarak torsi sehingga kekuatan mesin dapat disalurkan ke permukaan jalan bahkan pada tanjakan dengan kemiringan curam seperti dalam video. Anda dapat mengharapkan pengalaman berkendara yang powerful dan dapat diandalkan.

Untuk menyaksikan tayangan video versi lengkap, Anda dapat mengunjungi kanal youtube resmi MMKSI, Mitsubishi Motors Indonesia, atau mengakses tautan berikut: https://www.youtube.com/watch?v=_bpfMy1nmEo