Gaya yang diterapkan Surianto memang agak sedikit berbeda ketimbang yang banyak dilakukan di Jawa. Dikembalikan ke khitahnya, yaitu mobil 2+2 fastback coupe yang dilengkapi naturally-aspirated boxer engine dan mampu mencetak top speed 233 km/jam. Maka jangan heran, GT86 mempunyai banyak jenis part racing dan modifikasinya.

Tapi Surianto mengedepankan pemasangan produk TRD. Tak banyak yang memakai TRD pada GT86/FT86 di sini. Lebih berat pada stance style. Namun kepunyaan Sur ini berbeda, fokus pada perfomance goal. Maka jangan heran, sebuah langkah langka bila ada GT86 dominan memakai TRD.

GT86 ini bertramisi manual, so ready untuk digeber.
Warnanya puny Dark Grey Metallic, yang juga jarang kita lihat di jalanan.
Walhasil, konsep Street Racing lebih mengena untuk diterapkan.
Turbo sudah pasti dengan gagahnya hadir dibalik kap mesin.
Beberapa racing parts juga terpasang, untuk mendukung hasil maksimal.

Oleh sebab sudah pasti TRD merupakan komponen plug n play, maka tak sama sekali kesulitan pemasangan. “Problemnya hanya bosan menunggu barang-barang yang datang,” ucap pemilik WL Garage Batam, yang melayani car detailing. 

Satu brand lengkap dipasang.
Bukan cuma di kabin loh yang banyak berinisial TRD.

 

Pada area undercarriage, lebih banyal daripada penglihatan mata. Meliputi coilover, front sway bar, rear sway bar, supension member brace, high response muffler, rear diffuser dan  performance big brake, semuanya TRD. Jika ingin tahu biayanya, DeepEnder bisa mengklik tautan berikut: https://www.trdparts.jp/english/product/86_performanceline/price.html.

Sedangkan velgnya TE-37SL Saga 18×8.5 dan 18×9.5 inci, dengan offset rata 38 mm. Mudah ditebak, untuk mengejar meaty fitment. Dari segi warna pun tak jauh dari bodi mobil sehingga enggak berantakan, akibat terlalu banyak tabrakan warna. Velg ini dibungkus Advan Neova yang jauh lebih ngegrip dan aman ketika dibantai ngebut.


Workshop:
WL Garage Batam @wlgarage.id

Data Mods:
D Light 2019 head lamp, TRD body kit, TRD canard, TRD lips extension, TRD roof fin, TRD door stabilizer, TRD fuel cap, TRD aero stabilizing, TRD side spoiler, TRD rear window louver,  TRD air vent, TRD carbon side stabilizing, carbon spoiler aero pakcage, carbon front lips, carbon side lips, carbon rear lips, carbon air scoop, carbon engine hood, carbon foglamp cover, carbon side headlamp cover, carbon door handle cover, carbon side mirror, carbon side window vents, carbon fuel tank cover, carbon side skirt vent, carbon roof spoiler, carbon rear bonnet, Intec carbon stop lamp, TRD full bucket, TRD safety belt holder cover, TRD handbrake cover, TRD shift knob, TRD shifter cover, TRD AC button, TRD hanger, TRD engine ignition button, TRD wheel steering, TRD carbon steering wheel cover, TRD carbon dashboard, TRD carbon window switch panel, carbon drawer, carbon engine ignition button cover, carbon dashboard indicator, carbon AC center cover, carbon AC button side panel, carbon door handle, carbon pillar, Blitz boost controller, Defi DIN, Pivot throttle controller, Gramond 3-way tweeter, Pioneer head unit, MA Audio subwoofer 12 inches, Hertz processor, 2 Gramond 4-channel, TD05-20G turbo, HKS blow off valve, HKS iridium plug, Cusco oil catch tank, Cusco battery holder, Samco radiator hose, Exedy clutch, TRD reservoir cover, TRD flywheel, TRD short shifter, TRD muffler, TRD oil cap, TRD radiator cap, TRD carbon engine cover, TRD carbon strut bar, APR carbon cooling plate, Password JDM carbon fuse box cover, carbon hood damper, GrimmSPeed pulley cover