Jika mampir ke Solo, coba deh keluar cari sarapan di luar hotel.
Soto, dimsum atau apapun kuliner ringan pagi hari.
Kemungkinan besar, DeepEnder akan seberuntung kami saat tak sengaja menemukan S-Class abu ini di Dimsum Ins, cabang Bhayangkara Solo.

Tanpa menunggu lama, kami meminta izin untuk meliput big sedan ini.
Setelah memperkenalkan diri, sang pemilik dengan rendah hati mempersilakan peliputan setelah sarapan.

Asyikkk…, DeepEnd ikut mencoba.
Duduk di kemudi.
Nyemplak di jok depan kiri.
Sempat juga duduk di kokpit belakang.
Semuanya sedap.

Begitu toh rasanya naik full-size luxury car.
Jadi kepengen punya.
Apalagi W222 ini sudah memakai Brabus sporty kit.

Tapi yang DeepEnd pelototi malah warna bodinya.
Rupanya TeckWrap dengan tipe Super Gloss.
Kode produknya CG03-HD Amazon Grey.

DeepEnd pernah datang ke markas besarnya di Kedoya Raya No. 3 Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Semua personelnya sigap, detail dan yang paling penting mereka paham product knowledge. Namun yang kami liput ini, TeckWrap-nya diaplikasikan oleh Drivetech Auto Garage. SOP pengerjaannya juga sama.

TeckWrap Super Gloss ini memiliki banyak kelebihan.

Pertama, Bubble Free Technology atau istilah lainnya Air Release. Dipastikan tanpa muncul gelembung udara di bagian dalam materialnya.

Kedua, super gloss as paint.
Mengkilap seperti halnya cat. Dan itu bersifat menyeluruh serta rata di setiap bagiannya. Seringkali kita melihat cat pada bumper yang berbeda dengan cat pada pintu, akibat perbedaan bahan penyerap catnya. Hal ini tak terjadi jika memakai bahan seperti TeckWrap.

Ketiga, warnanya tahan lama.
TeckWrap memastikan hingga up to 5 years, bahkan dengan penggunaan daily use.

Keempat, bisa dipoles Dual Action.
Catatan khususnya: pemakaian jangka panjang. Karena stiker tebal dan bisa coating 1 layer agar lebih glossy.

Kelima, pengerjaan yang relatif cepat yaitu 4-5 hari.
Ini disebut dengan pengerjaan maksimal meliputi pembersihan unit, pemasangan stiker, penjemuran dan finishing melalui quality control.

Stiker ini cocok sangat dengan penampilan ADV.1 ADV15 M.V2 CS.
Desain ADV15 punya 15 palang yang berbasis nuansa bintang. At a glimpse ini sederhana, padahal ketika memperhatikan lebih jeli akan terlihat detail yang rumit. DeepEnd menyebutnya desain serba bisa, dimana akan match pada bentuk mobil apapun, terlebih yang ingin bernuaansa lebih sporty tanpa meninggalkan kesan elegan.

Sementara kode M.V2 menampilkan konstruksi 2 bagian alias 2-piece.

Sedangkan makna CS adalah Competition Series yang sudah lolos Tes Simulasi FEA, dan sesuai dengan persyaratan TUV Jerman. Ringan, kuat dan best performing. Penampilannya pangling dengan spoke cut-out dan titanium hardware. Jika kita lihat lebih seksama, terdapat backpad pocketing untuk pengurangan berat lebih lanjut.


Workshop:
Drivetech Auto Garage @drivetechautogarage