Suzuki tidak bisa dilupakan dalam urusan otomotif. Sejarah Suzuki bahkan bisa ditarik hingga tahun 1955 dengan mobil pertama mereka, 360cc Suzulight. Sejak moment itu, banyak mesin Suzuki yang melegenda, inovatif, bertenaga, maupun memiliki potensi tuning yang tinggi. Singkatnya, mesin yang breakthrough dan legendaris.

Apa saja mesin Suzuki yang bisa dibilang sebagai breakthrough dan inovatif? Ternyata lumayan banyak. Namun DeepEnd ambil 5 saja yang menurut DeepEnd paling ngena dan berkesan.

1. Suzuki F6A


Suzuki terkenal akan mesin untuk kebutuhan Kei-Car. Salah satu mesin yang paling banyak digunakan adalah F6A berkapasitas 657 cc dengan turbo bertenaga hingga 64 Ps. Mesin ini sendir digunakan mulai dari Suzuki Cappuccino, Suzuki Alto Works, Autozam AZ-1, hingga model Kei-Car Suzuki lainnya.

2. Suzuki M16A


Salah satu mesin paling keren dari Suzuki menurut DeepEnd adalah kode M16A. Mesin ini sendiri bisa dijumpai pada Suzuki Swift Sport 1.6 yang dulu pernah mengaspal secara terbatas di Indonesia. Pemasangan turbo dan supercharger juga umum dilakukan, terutama di Jepang.

3. Suzuki H25A

Ingat Suzuki pernah menjual mesin V6 di Indonesia? Ya, pada Suzuki Grand Escudo XL-7 V6. Dengan kapasitas 2.500cc, mesin V6 ini dinilai sebagai mesin yang bertenaga dan sangat oke pada masanya.

4. Suzuki Booster Jet Series


Suzuki ternyata juga sudah bermain dengan mesin turbo, istilahnya adalah Booster Jet. Dengan sistem direct injection dan turbo yang kompleks, torsi pada putaran bawah dan ekonomi bahan bakar bisa diraih tanpa mengorbankan performa.

5. Suzuki K15B dan K15C


Suzuki kini tengah masuk ke era elektrifikasi pada mesin K15B dan C series yang dapat ditemui pada Suzuki New XL7 Hybrid, Suzuki New Ertiga Hybrid, dan Suzuki New Grand Vitara. Sistem Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) terbukti mampu menekan konsumsi bahan bakar dan membantu respon mesin.

Mesin Suzuki K15B dan K15C dengan SHVS sendiri adalah salah satu mesin yang paling banyak beredar di Indonesia. Sistem ini dinilai cocok karena memberikan efisiensi dengan harga yang relatif terjangkau. Bahkan pada kelas Suzuki New XL7 Hybrid dan New Ertiga Hybrid, mereka adalah satu-satunya mobil dengan teknologi hybrid dengan harga yang masih sangat kompetitif.