Olahraga driifting kini memang semakin banyak peminatnya. Tapi realitanya tidak semuanya bisa punya mobil bertenaga tinggi. Banyak drifter pemula masih memanfaatkan mobil dengan tenaga moderat hingga bawah. Hal ini pun ada istilahnya, Grassroots Drifting.

Mau pakai ban terlalu grip? Sulit driftingnya
Pakai ban biasa? Terlalu licin dan engga bisa laju.

Solusinya dirilis oleh Accelera pada 20 Februari 2024.
ACCELERA 351 SPORT GD.

Sesuai namanya, Accelera 351 Sport GD ditujukan untuk para Grassroots Drifter. Memiliki daya cengkeram tinggi, namun lebih cocok untuk tenaga moderat.

Daya tahannya juga luar biasa, drifter nasional Akbar Rais mengakui ban ini memiliki daya tahan tinggi dibandingkan ban lain.Hal ini karena beberapa fitur unggulannya:
1. Rusuk Utama Besar

Memberikan handling yang presisi, respon kemudi yang cepat, dan stabilitas berkendara
2. Dua Alur Utama Searah

Mengalirkan air secara cepat
3. Alur yang Searah

Mengalirkan air dengan cepat untuk meningkatkan efisiensi hidroplaning
4. Blok Bahu yang Kokoh

Meningkatkan kemampuan saat menikung dan mencegah aus yang tidak merata

Accelera 351 Sport GD tersedia dalam beberapa ukuran, yakni:

  • 265/35 R18
  • 235/40 R17
  • 235/40 R18
  • 205/50 R16
  • 195/50 R15

Accelera 351 Sport GD sudah dapat dibeli di distributor Accelera, maupun melalui online seperti TokoKakiKaki.com.