PT Honda Prospect Motor (HPM) memperkenalkan mobile café elektrik pertama Honda di dunia dalam gelaran GIIAS 2024.

Basisnya menggunakan model Honda N-VAN EV Prototype yang dimodifikasi menjadi sebuah mobile café yang mengusung nama Honda Dreams Café Mobile.

Proyek Honda Dreams Café Mobile merupakan hasil kerja sama antara Honda dengan Karoseri V-Clas, sebagai perusahaan manufaktur karoseri mobil niaga. Sementara itu, minuman dan makanan yang disajikan oleh Honda Dreams Café Mobile selama ajang GIIAS 2024 disediakan oleh Dua Coffee, sebagai salah satu brand kopi lokal ternama.

Untuk mewujudkan konsep ini, Honda menggunakan mobil listrik Honda N-VAN EV Prototype, yang dikembangkan dari mobil komersial Honda N-VAN yang telah sukses dipasarkan di Jepang sebagai mobil niaga bisnis.

Mobil ini telah dimodifikasi khusus oleh karoseri V-Clas, perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur bodi mobil, khususnya untuk pembuatan bodi mobil niaga.

Pada bagian eksterior, modifikasi dilakukan pada bagian atap dengan tambahan kanopi, lampu untuk penerangan area luar mobil, kursi dan meja portabel, stiker yang didominasi oleh warna merah dan hitam sebagai representasi dari Dreams Café, serta elemen-elemen pendukung seperti ikon gelas, biji kopi, dan kabel listrik yang melambangkan perpaduan dari mobile café elektrik.

Masuk ke area interior, mobil ini dimodifikasi menjadi area dapur lengkap dengan mesin espresso dan pendingin minuman, ruang penyimpanan bahan makanan serta area untuk peralatan lainnya. Dengan seluruh modifikasi pada mobil ini, Honda Dreams Cafe Mobile siap melayani pelanggan dengan efisien di berbagai lokasi strategis seperti Car Free Day, taman kota, acara komunitas, dan acara lainnya.

Seluruh daya listrik yang digunakan selama operasional Honda Dreams Café Mobile akan didukung oleh Honda Power Exporter e: 6000. Alat ini merupakan perangkat keluaran daya eksternal portabel yang dapat mengubah daya baterai mobil menjadi listrik Alternating Current (AC) sehingga dapat digunakan sebagai sumber daya bagi peralatan elektronik yang digunakan.

Honda juga menggandeng Dua Coffee untuk menyediakan seluruh menu yang tersedia di Honda Dreams Café Mobile selama ajang GIIAS 2024. Sebelumnya, Honda juga telah berkolaborasi dengan Dua Coffee di outlet Honda Dreams Café yang beroperasi di Jakarta pada tahun 2021 hingga 2023. Khusus untuk Honda Dreams Café Mobile, terdapat dua menu khusus bernama “E-Latte-Fy” dan “Eco-spresso” yang diambil dari kata “electrify” dan “eco” yang melambangkan mobil listrik yang ramah lingkungan.