Eko Budiyatmo bosan dengan OEM Plus.
Tak sempat untuk uring-uringan, malah segera bersolusi.
Custom OEM+ jawabannya.

AE92 Corolla Liftback “dioplas”.
Tampilan muka depan yang dibidik.
Menjadi AE91 Sprinter Trueno Gen 1.

Cukup mudah.
Tak banyak mengubah rangka depan.
Tetapi tetap butuh sentuhan custom.

Kendala utama tentu tentang waktu.
Hampir 1 tahun.
Buat memboyong kap mesin, fender, bumper set berikut lampu dan bracket serta pop up head lamp AE91 Sprinter Trueno Gen 1.

Kesulitan ke-2 adalah menemukan bengkel yang tepat untuk melakukan proses pemasangan dan custom muka depan AE91 Sprinter Trueno Gen 1 ke Corolla Liftback. Untuk menyatukan 2 fender yaitu fender bawaan Corolla Liftback dengan Fender AE91 Sprinter Trueno Gen 1 supaya match dengan nat body keseluruhan Corolla Liftback serta menata posisi bumper AE91 Sprinter Trueno agar pas juga dengan keseluruhan bodi Corolla Liftback.

Solusinya melakukan pemotongan fender AE91 Sprinter Trueno pada bagian depannya dan membentuk ulang pelat fender yang semula berbentuk datar menjadi lebih cembung sesuai dengan garis body Corolla Liftback kemudian menyambungnya dengan fender Corolla Liftback.

Setelah selesai, apa yang didapat?

Pastinya, kepuasan.
Hasilnya tak ada yang menyamai.
Besutan tampil lebih sporty, sekaligus dapat merasakan sensasi teknologi tahun 90-an yang ikonik yaitu lampu pop up yang berfungsi dengan baik.

Apalagi sekarang sudah memakai Enkei Mesh4 Neo 16×7 inci yang dibalut Accelera Phi.

Makin syahdu!