PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat total penjualan retail sebesar 39.193 unit sepanjang Januari hingga Juni 2025, mempertahankan posisinya sebagai salah satu dari tiga merek mobil dengan penjualan tertinggi di Indonesia. Selama semester pertama 2025, Juni merupakan bulan berkah bagi Honda. Penutupan semester pertama 2025 ini didukung oleh kenaikan penjualan pada bulan Juni sebesar 11% dibandingkan bulan sebelumnya.

Kenaikan penjualan di bulan Juni 2025 dikontribusikan oleh model unggulan Honda HR-V dengan membukukan penjualan sebanyak 1.555 unit. Kemudian disusul oleh Honda BR-V yang terjual sebanyak 575 unit atau naik sebesar 15% dari bulan sebelumnya. Model populer Honda Brio tetap menjadi penyumbang terbesar penjualan Honda dengan mencatatkan penjualan dengan 2.437 unit. Sementara itu, Honda CR-V, Civic, Accord, dan model Honda lainnya secara total menyumbang penjualan 671 unit sepanjang bulan Juni.

Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director PT HPM, mengatakan bahwa, “Kami berterima kasih atas kepercayaan konsumen terhadap produk Honda, khususnya Honda HR-V yang baru saja diluncurkan, sehingga kami dapat mencapai peningkatan penjualan di tengah kondisi pasar yang dinamis saat ini. Kami terus berkomitmen menghadirkan model yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dengan kualitas dan value yang sudah terbukti. Memasuki semester kedua, kami berharap pasar otomotif akan terus bertumbuh didukung oleh pameran kendaraan yang akan dilangsungkan pada akhir bulan ini.”

Sepanjang bulan Juli 2025, Honda akan terus menghadirkan program penjualan yang memudahkan konsumen memiliki mobil Honda, mulai dari penawaran DP ringan, cicilan terjangkau, bunga ringan, tenor Panjang hingga berbagai promo menarik lainnya yang tersedia di seluruh dealer resmi Honda.

Sudah dekat dengan GIIAS kan?
Coba mampiri boothnya Honda. Usahakan dapat kesempatan test drive model elektrifikasi sepanjang 24 Juli hingga 3 Agustus 2025 mendatang.