Di tengah makin besarnya minat terhadap kendaraan hybrid di Indonesia, Honda memanfaatkan panggung GJAW 2025 untuk mengajak konsumen merasakan langsung sensasi berkendara hybrid e:HEV. Gelaran ini jadi sarana ideal buat memperkenalkan teknologi yang menggabungkan efisiensi, performa halus, dan kemudahan penggunaan tanpa pengaturan khusus dari pengemudi.
Pengunjung bisa menjajal dua model hybrid unggulan Honda:
- New Honda HR-V e:HEV
- Honda STEP WGN e:HEV
Keduanya menawarkan pengalaman berkendara yang smooth dan responsif, ciri khas sistem e:HEV yang bekerja otomatis menyesuaikan kondisi jalan dan kebutuhan pengemudi.
Test drive yang disediakan Honda bukan hanya untuk “bergerak dari titik A ke B”. Di area yang telah disiapkan khusus, pengunjung dapat merasakan bagaimana sistem hybrid Honda berpindah mode, memberikan tenaga instan, dan tetap hemat bahan bakar tanpa perlu dipikirkan.
“Di GJAW, kami ingin memberi kesempatan kepada konsumen untuk benar-benar merasakan performa teknologi hybrid Honda secara langsung sehingga dapat memahami teknologi hybrid memberikan efisiensi sekaligus kenyamanan dalam penggunaan sehari-hari. Untuk melengkapi pengalaman tersebut, kami juga menghadirkan berbagai kemudahan pembelian menjelang akhir tahun, sehingga konsumen dapat memilih mobil Honda dengan lebih mudah,” tutur Hendra Kustiawan, Director Honda Jakarta Center.
Dengan pendekatan edukatif ini, Honda berharap masyarakat makin paham bahwa hybrid bukanlah sesuatu yang rumit, justru memberikan pengalaman berkendara yang lebih effortless.
Tak hanya test drive, Honda juga menyiapkan aktivitas interaktif di booth. Mulai dari Honda Racing Simulator, kuis berhadiah, hingga kegiatan seru untuk keluarga dan anak muda. Semua ini membuat pengalaman hybrid bukan cuma informatif, tapi juga menyenangkan. ![]()
