Grab Indonesia resmi menghadirkan GrabKeluarga, fitur terbaru yang dirancang untuk memudahkan pengguna mengelola perjalanan seluruh anggota keluarga dalam satu akun. Fitur ini memungkinkan pengguna memesan, memantau, hingga membayar perjalanan anggota keluarga secara terintegrasi, sekaligus menghadirkan perlindungan keamanan berlapis di setiap perjalanan.

Peluncuran GrabKeluarga berangkat dari kebutuhan nyata keluarga Indonesia, terutama di tengah aktivitas harian yang semakin padat. Peran orang tua—khususnya ibu—kerap menuntut pengambilan keputusan cepat demi memastikan mobilitas anak dan anggota keluarga lain berjalan aman dan lancar, mulai dari perjalanan sekolah hingga aktivitas rutin lainnya.

Data internal Grab menunjukkan, lebih dari 50 persen pengguna di Indonesia sudah terbiasa memesan perjalanan untuk anggota keluarga lain, sementara sekitar 62 persen pengguna menyatakan keinginan untuk dapat menghubungkan akun Grab dengan anggota keluarga mereka. Alasan utamanya sederhana namun krusial: memastikan orang-orang tercinta tiba dengan selamat di tujuan.

Melalui akun GrabKeluarga, pengguna dapat menunjuk satu akun sebagai Admin untuk memesan perjalanan atas nama anggota keluarga (book on behalf), memantau perjalanan secara real-time (ride monitoring), serta menggabungkan pembayaran dalam satu akun (bill to admin). Selain itu, tersedia pula fitur 3-way chat yang memungkinkan komunikasi langsung antara admin, penumpang, dan mitra pengemudi.

Chief Executive Officer Grab Indonesia, Neneng Goenadi, menyebut GrabKeluarga hadir untuk memberikan ketenangan sekaligus fleksibilitas bagi keluarga Indonesia. Menurutnya, fitur ini mempertegas komitmen Grab dalam menghadirkan inovasi yang relevan dengan kebutuhan mobilitas keluarga modern yang aman dan saling terhubung.

Dari sisi keamanan, setiap perjalanan GrabKeluarga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan yang telah tersedia di aplikasi Grab, seperti AudioProtect untuk perekaman perjalanan aktif, Share My Ride untuk membagikan detail perjalanan, serta Emergency Button guna mendapatkan bantuan cepat saat dibutuhkan. Seluruh fitur ini dirancang untuk memberikan rasa aman, baik bagi penumpang maupun keluarga yang memantau perjalanan.

Fitur GrabKeluarga kini sudah dapat digunakan oleh seluruh pengguna Grab di Indonesia melalui pembaruan aplikasi terbaru. Pengguna cukup mengundang anggota keluarga melalui tautan atau nomor ponsel, lalu menghubungkan akun agar seluruh perjalanan bisa dikelola dalam satu ekosistem yang lebih praktis dan aman.