Booth Mitsubishi Motors di GJAW 2025 memang dirancang bukan sekadar tempat pamer mobil. Area ini dibuat sebagai “perjalanan kecil” tentang bagaimana Mitsubishi Motors hadir sebagai mitra gaya hidup keluarga Indonesia.
Di pintu masuk, pengunjung langsung disambut 55th Anniversary LED Interactive, berupa instalasi interaktif yang memvisualisasikan perjalanan panjang Mitsubishi Motors di Indonesia. Lanjut beberapa langkah, ada Passion to Care Lounge, area yang memamerkan layanan purna jual, kemudahan Mitsubishi Connect, dan ruang santai untuk pelanggan.
Masuk lebih dalam, suasana berubah ringan dan playful lewat Sky Explorer Photo Booth hasil kolaborasi dengan Garuda Indonesia dan Tahilalats. Ada juga dealing area yang dibuat hangat dan nyaman, membuat proses transaksi terasa lebih personal.
Desain booth dibuat terbuka dan dinamis, memberi ruang bagi pengunjung untuk mengeksplor kendaraan lebih dekat. Nilai “reliability”, ciri khas Mitsubishi ditunjukkan lewat storytelling visual dan penataan yang rapi.
Booth ini bukan sekadar tempat bertanya spesifikasi mobil. Ini pengalaman dan itu yang membuatnya relevan dengan gaya hidup konsumen hari ini. ![]()




