Morris Garages atau MG yang sejak beberapa tahun belakangan terus fokus berinovasi mengandalkan perkembangan teknologi pada portofolio seluruh kendaraannya nya secara global.

MG baru-baru ini menghadirkan mobil terbaru mereka, MG 4 mobil crossover berbasis electric yang mampu melesat 0-100KM hanya dalam hitung 3,8 detik dengan jarak tempuh sampai dengan 600 KM.

MG MARVEL R mobil SUV Electric dengan desainnya yang memukau dan memiliki banyak fitur canggih, termasuk sistem bantu mengemudi MG Pilot (ADAS) dan sistem konektivitas MG i-SMART baru dengan layar sentuh berukuran 19,4 inci.

Dengan internet di dalamnya, teknologi MG i-SMART di mobil-mobil MG, termasuk Marvel R Electric ini, menjanjikan pengalaman berkendara yang aman dan menyenangkan.

Yang teranyar, MG Cyberster, memanfaatkan teknologi IoT dan sukses menghadirkan konektivitas 5G di dalam kabinnya sehingga para pengendara dapat menikmati tidak hanya gaming, tetapi kegiatan dan konektivitas berbasis internet lainnya dengan lebih lancar.

MG menawarkan cara berkendara baru yang semakin canggih dan menyenangkan dan saat ini masyarakat dapat menikmati pengalaman berkendara bersama mobil pintar dengan teknologi berkendara otonom, MG HS i-SMART.

Teknologi ini adalah salah satu contoh terbaik bagaimana rutinitas berkendara setiap hari dapat menjadi lebih mudah dan menyenangkan dengan pemanfaatan teknologi IoT yang memungkinkan para pemilik MG HS i-SMART selalu terhubung dengan kendaraannya tanpa adanya hambatan jarak dan waktu.

Melalui teknologi MG i-SMART, MG menjadi satu-satunya merek mobil asal Inggris di Indonesia yang mengandalkan kecanggihan internet untuk menjawab tantangan kebutuhan akan berkendara yang lebih canggih.

Morris Garages melalui SUV canggih mereka MG HS i-SMART, telah dibekali dengan teknologi kecerdasan buatan dengan kemampuan Smart Drive, Smart Check, Smart Command dan Smart Connect.

Kemudian untuk mengatur laju mobil pada saat kemacetan lalu lintas secara otomatis dapat menggunakan fitur Traffic Jam Assist (TJA) dan yang terakhir adalah Rear Drive Assist (RDA) untuk mengetahui kondisi di bagian kendaraan mobil lewat fitur keselamatan Door Opening Warning (DOW) dan Blind Spot Detection (BSD).