Honda WR-V yang baru saja dirilis pada 2 November 2022 lalu tentunya menjadi lawan baru bagi kelas Small SUV yang kian memanas. Salah satu hal menarik dari segmen Small SUV adalah fitur yang canggih dan berlimpah.
Honda tidak ingin ketinggalan dalam animo ini. Mereka pun menghadirkan segudang fitur pada New Honda WR-V, terutama pada varian RS Honda Sensing. Apa saja fitur-fitur andalannya?
- Display Speedometer
Honda WR-V telah dilengkapi dengan cluster 4.2” Thin-Film Transistor (TFT) Display pada dashboard untuk menampilkan berbagai informasi akurat saat berkendara seperti fungsi Honda SENSING, rata-rata konsumsi bahan bakar, jarak tempuh perjalanan dan sisa bahan bakar.
- Walk-Away Auto Lock
Fitur ini adalah fitur dimana mobil akan mengunci pintu secara otomatis beberapa saat setelah pengemudi berjalan minimal 2 meter atau lebih dari mobil. Hal ini untuk mencegah kejadian mobil lupa untuk dikunci.
- Remote Engine Start
Dengan fitur Remote Engine Start, DeepEnders bisa menyalakan mesin kendaraan dari jauh sebelum masuk ke dalam mobil. AC juga akan secara otomatis menyala untuk mendinginkan suhu kabin sebelum masuk mobil.
- Honda LaneWatch
Pada spion kiri Honda WR-V, ada sebuah kamera yang akan membantu DeepEnders melihat blind-spot kala akan berbelok ke kiri. Ketika sein kiri aktif, maka gambar dari kamera akan tampil di layar Head Unit 7 inci. Fitur ini juga bisa dinyalakan melalui sebuah tombol pada tuas lampu.
- Honda Sensing
Tidak lengkap rasanya bila Honda HR-V tidak dilengkapi dengan sistem Honda Sensing. Untungnya pada tipe RS Honda Sensing, paket tersebut sudah meliputi Collision Mitigation Brake System, Auto-High Beam, Lane Keeping Assist System, Lead Car Departure Notification System (LCDN), Road Departure Mitigation (RDM), dan Adaptive Cruise Control (ACC). Beberapa fitur tersebut pun merupakan satu-satunya di kelasnya.
- Head Unit 7”
Honda WR-V telah dilengkapi dengan Head Unit touchscreen 7” dengan kapabilitas Smartphone Connection dan Hands-Free Telephone.
Honda WR-V tersedia dalam 3 varian, yaitu:
- Honda WR-V Tipe E CVT dengan harga Rp. 271.900.000*
- Honda WR-V Tipe RS CVT dengan harga Rp. 289.900.000*
- Honda WR-V Tipe RS CVT with Honda SENSING dengan harga Rp. 309.900.000*
* Harga VIN 2022, Harga On the Road Jakarta & BBN Kepemilikan Mobil Pertama, pilihan Two tone color dikenakan penambahan Rp 2,5 juta.